Pengaruh Kepemimpinan Transformasional, Budaya Organisasi Dan Kompensasi Terhadap Prestasi Kerja Di PT. Desa Jaya Aceh Tamiang
Keywords:
Kepemimpinan Transformasional, Budaya Organisasi, Kompensasi, Prestasi KerjaAbstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh kepemimpinan transformasional, budaya organisasi dan kompensasi terhadap prestasi kerja karyawan di PT
Desa Jaya Aceh Tamiang baik secara parsial maupun secara simultan. Data yang dipergunakan adalah data primer dan data sekunder. Pengumpulan data primer dilakukan melalui kuesioner yang disebarkan kepada karyawan, sedangkan data sekunder diperoleh dari studi dokumentasi yang didapat dari berbagai informasi yang dimiliki oleh perusahaan dan hasilhasil penelitian sebelumnya. Metode analisis data menggunakan metode kuantitatif yaitu dengan analisis Regresi Linear Berganda. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan yang bekerja di PT Desa Jaya Aceh Tamiang. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 141 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemimpinan transformasional, budaya organisasi dan kompensasi berpengaruh terhadap prestasi kerja karyawan di PT Desa Jaya Aceh Tamiang, baik secara parsial maupun secara simultan. Sedangkan kemampuan kepemimpinan transformasional, budaya organisasi dan kompensasi menjelaskan prestasi kerja adalah sebesar 53,90% sedangkan sisanya sebesar 46,10% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak masuk dalam model penelitian ini.